DK Masih Kumpulkan Data Kasus Nazaruddin




Dewan Kehormatan sedang bekerja dan mengumpulkan data dan fakta terkait permasalahan kasus dugaan suap yang melibatkan M. Nazaruddin dalam proyek pembangunan Wisma Atlet SEA Games XXVI/2011. "Secepatnya hasil pembahasan  akan diumumkan Sekretaris Dewan Kehormatan," kata Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum di Bandung, Jumat (20/5).

Anas menyebutkan, DK akan memberikan rekomendasi bagi partai untuk mengambil langkah selanjutnya, termasuk atas desakan mundur kepada Nazaruddin. Namun Anas enggan berkomentar soal  pencoretan Nazaruddin dari kepengurusan Partai Demokrat, Anas enggan berkomentar lebih jauh.

"KPK adalah lembaga penegak hukum yang profesional. Saya sangat percaya dan yakin KPK akan melakukan proses hukum secara profesional," kata Anas. "Dengan kapasitas dan profesionalitas yang dimilikinya, KPK tidak akan akan kesulitan mengumpukan data dan fakta untuk memperkuat alat buktinya."

Anas  menjamin, partainya tidak akan melakukan intervensi terkait kasus tersebut, meski menjerat pengurus terasnya. "Sekali lagi kita dukung KPK, tidak boleh ada intervensi, dan tidak perlu diberi tafsiran diluar tafsiran hukum. Biarkan logika hukum bergulir," katanya.(Ant/SHA)

No Response to "DK Masih Kumpulkan Data Kasus Nazaruddin"

Posting Komentar

 
powered by Blogger